Home »
» Saudi Pisahkan Penjaga Toko Pria dan Wanita dengan Dinding
Kaskus - The Largest Indonesian Community - Berita Luar Negeri | Tempat diskusi mengenai berita dari luar negeri. | |
Saudi Pisahkan Penjaga Toko Pria dan Wanita dengan Dinding Jan 30th 2013, 09:43 RIYADH, KOMPAS.com â?? Pemerintah Saudi memerintahkan toko-toko yang mempekerjakan laki-laki dan perempuan untuk membangun dinding pemisah guna menegakkan hukum pemisahan jender yang ketat di kerajaan itu. Peraturan tersebut dikeluarkan Menteri Tenaga Kerja Adel Faqih dan mendapat cap persetujuan Abdullatif Al Sheikh, kepala Komisi Promosi Kebajikan dan Pencegahan Kejahatan, yang umum dikenal sebagai Mutawa dan polisi agama, lapor sejumlah harian Saudi, Senin (28/1). Peraturan itu menetapkan sebuah tembok pemisah, yang tidak boleh lebih pendek dari 1,6 meter, harus didirikan untuk memisahkan para pekerja laki-laki dan perempuan. Pihak berwenang pada Juni 2011 mengatakan kepada toko-toko yang menjual lingerie untuk menggantikan para salesman mereka, sebagian besar pekerja dari negara-negara Asia lain, dengan saleswomen berbangsa Saudi. Peraturan itu kemudian diperluas ke outlet kosmetik. Para perempuan Saudi telah lama mengeluh bahwa mereka merasa tidak nyaman jika harus membeli lingerie dari laki-laki dan lebih memilih bantuan para pekerja perempuan. Desember lalu, kepala polisi agama mengecam keras kementerian tenaga kerja, dengan menyatakan bahwa saleswomen tidak memiliki lingkungan kerja yang layak dan beberapa dari mereka telah dilecehkan. Kementerian tenaga kerja mengatakan, keputusan untuk mempekerjakan perempuan di toko-toko lingerie akan menciptakan sekitar 44.000 lapangan kerja bagi perempuan Saudi. sumber pemisahan gender yang ketat sekali untuk mencegah pemerkosaan | |
|
0 comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.