Featured Video

Home » » Hadapi Kiamat, Pria China Bangun "Perahu Nuh"

Hadapi Kiamat, Pria China Bangun "Perahu Nuh"

Written By remi on Wednesday, November 28, 2012 | 8:49 AM

Kaskus - The Largest Indonesian Community - Berita Luar Negeri
Tempat diskusi mengenai berita dari luar negeri.
Hadapi Kiamat, Pria China Bangun "Perahu Nuh"
Nov 28th 2012, 16:28




BEIJING, KOMPAS.com â?? Khawatir kiamat benar-benar akan tiba akhir tahun ini, seorang lelaki di China menghabiskan tabungannya untuk membangun sebuah "Bahtera Nuh". Menurut laporan Chinese News Service, laki-laki bernama Lu Zhenghai asal Daerah Otonomi Xinjiang Uyghur itu sudah mengeluarkan uang sebesar 160.000 dollar AS atau sekitar Rp 1,5 miliar untuk membangun perahu itu.

Lu sendiri yang merancang bahtera berukuran panjang 65 kaki (hampir 20 meter) itu, dan jika selesai nanti akan berbobot 80 ton. Lu mengatakan dia mulai membangun "Bahtera Nuh" ini sejak 2010 karena khawatir banjir besar di hari kiamat akan mengancam kehidupan dia dan keluarganya. "Saya habiskan semua tabungan saya dan mulai membangun perahu ini. Saat perahu selesai, siapa pun boleh naik perahu ini," kata Lu.

Sebuah situs berita China, FMN, melaporkan bahwa bahtera Lu dibuat dari 10 ton kayu dan 60 ton baja. Sayangnya, akibat kekurangan dana, perahu itu belum kunjung selesai. Lalu bagaimana jika kiamat tak jadi datang akhir tahun ini? Nampaknya, Lu masih memiliki rencana cadangan untuk perahunya itu. Jika kiamat urung datang, maka Lu berharap perahunya bisa dijadikan atraksi wisata atau bisa digunakan sebagai feri.

Source

Spoiler for more pic:






You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Blogger Themes