Featured Video

Home » » 312 Ekor Anjing Coba Pecahkan Rekor Dengan Gosok Gigi Bersama

312 Ekor Anjing Coba Pecahkan Rekor Dengan Gosok Gigi Bersama

Written By remi on Sunday, December 9, 2012 | 7:21 PM

Kaskus - The Largest Indonesian Community - Berita Luar Negeri
Tempat diskusi mengenai berita dari luar negeri.
312 Ekor Anjing Coba Pecahkan Rekor Dengan Gosok Gigi Bersama
Dec 10th 2012, 02:43

Quote:
Inilah para peserta upaya pemecahan rekor dunia Guinnes, gosok gigi anjing terbanyak.


HONG KONG, KOMPAS.com - Lebih dari 300 ekor anjing di Hong Kong, pada Minggu (9/12/2012) mencoba memecahkan rekor anjing terbanyak yang menggosok gigi bersamaan.

Para anjing ini tentu saja tidak menyikat giginya sendiri. Para pemilik dari 312 ekor anjing yang ikut serta menjadi yang paling sibuk menyikat gigi anjing peliharaan mereka.

Penyelenggara acara ini mengatakan kegiatan unik ini dilakukan untuk mempromosikan gaya hidup sehat bagi anjing sekaligus menggalang dana untuk sebuah pusat penyelamatan anjing.

"Banyak orang yang merawat bulu anjing dan memerhatikan makanan anjing mereka, namun tidak dengan kesehatan gigi anjing," kata Hilda Wong dari perusahaan real estate The Link yang menggelar acara ini.

"Menggosok gigi sangat penting bagi anjing, ini seperti menyisir bulu mereka. Pemilik anjing tak perlu melakukannya setiap hari, namun cukup baik untuk dilakukan sepekan sekali," tambah Hilda.

Hilda menambahkan para petugas Guinness Record membutuhkan waktu setidaknya tiga sampai empat bulan untuk memastikan ajang gosok gigi anjing di Hong Kong ini telah memecahkan rekor dunia.



Sumber :AFP
Editor :Ervan Hardoko

http://internasional.kompas.com/read...k.Gigi.Bersama
ayo jangan malas gosok gigi, anjing saja rajin gosok gigi tuh

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Blogger Themes