Featured Video

Home » » Tubuh Reptil Ternyata Mengecil di Daerah Dingin

Tubuh Reptil Ternyata Mengecil di Daerah Dingin

Written By remi on Thursday, November 22, 2012 | 9:20 AM

Kaskus - The Largest Indonesian Community - Berita Luar Negeri
Tempat diskusi mengenai berita dari luar negeri.
Tubuh Reptil Ternyata Mengecil di Daerah Dingin
Nov 22nd 2012, 17:10


Selamat Datang di Sub Forum Berita Politik Luar Negeri

mohon perhatikan aturan yang berlaku, no SARA - no JUNK post






TEMPO.CO, San Francisco - Bagi sebagian besar spesies vertebrata, massa tubuh mereka akan meningkat jika semakin dekat ke kutub. Misalnya, berat rata-rata rusa jantan dewasa ekor putih di Florida adalah sekitar 57 kilogram. Sedangkan di Montana, dekat dengan kutub, beratnya menjadi 114-125 kilogram.

Beberapa tipe hewan lazimnya memiliki tubuh besar di daerah beriklim dingin. Hewan yang kuat memiliki rasio permukaan kecil dibandingkan dengan volume tubuhnya. Diyakini, rasio permukaan yang kecil ini akan mengurangi hilangnya panas tubuh sesuai dengan aturan Bergmann. Umumnya, organisme besar memiliki daerah permukaan yang lebih kecil dibandingkan dengan volume tubuh.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi ukuran tubuh dan berat hewan. Kyle Ashton, seorang ahli herpetologi dari Akademi Sains California, mengatakan, faktor itu antara lain pasokan makanan yang berlimpah, seleksi seksual bahwa jantan lebih besar daripada betina, dan bertemu dengan pesaing yang akan menyebabkan tubuh menjadi lebih besar.

Sedangkan aturan Bergmann menjelaskan bagaimana hewan mengatasi masalah kehilangan panas dan regulasi panas dalam suhu dingin. "Semakin besar, akan semakin banyak lemak yang tersimpan untuk membantu melewati musim dingin," kata Ashton.

Lihat saja, tanaman yang hidup di lintang yang lebih tinggi cenderung lebih lembut dan mengandung nutrisi lebih banyak dibanding dengan tanaman khatulistiwa. Sedangkan pola tubuh besar di daerah beriklim dingin berlaku untuk kebanyakan mamalia maupun burung.

Lain halnya dengan beberapa reptil, seperti kura-kura, kadal, dan ular. Mereka tampaknya tak sesuai dengan aturan Bergmann. "Hewan-hewan ini membalikkan aturan. Mereka justru cenderung lebih kecil di daerah beriklim dingin dan lebih besar di iklim hangat," kata Ashton.

Ia menduga keadaan ini menguntungkan kura-kura yang dapat pergi beberapa bulan tanpa makan di daerah beriklim dingin dengan membawa lemak ekstra. Sedangkan pada kadal dan ular, beberapa ilmuwan menduga, tubuh yang kecil itu dapat menghangatkan tubuh kedua reptil tersebut lebih cepat pada suhu dingin.


=======

manusia juga bisa mengecil gak ya?






Alhamdulillah, ini HT ane yang ke-206 :


calon HT lainnya
Quote:Indonesia dan Turki Bangun Perumahan Rohingya
Rahasia Otak Jenius Einstein
Komputer Digital Tertua Dibangkitkan Kembali







update berita-berita terbaru dari dalam dan luar negeri silakan follow akun twitter BP/LN ---->

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Blogger Themes